Tahu 5 Manfaat Buah Bit Campur Nanas Gak? Ternyata Bagus Banget untuk Kesehatan, Lho!
Penasaran dengan 5 Manfaat Campuran Buah Bit dan Nanas? Baca Selengkapnya di Artikel Ini!
Daftar Isi
- Asal Bit dan Buah Nanas
-
- 5 Manfaat Buah Bit Campur Nanas - 2024
- No 1. Melancarkan Pencernaan: Gak Ada Lagi Sembelit atau Kembung Kalau Minum Ini
- No 2. Mengurangi Peradangan: Peradangan Kronis Bisa Mereda, Lho!
- No 3. Meningkatkan Kesehatan Jantung: Kandungan Buah yang Bikin Jantung Lebih Sehat
- No 4. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi: Bagus Banget untuk Nurunin Hipertensi
- No 5. Meningkatkan Imun Tubuh: Untuk Memenuhi Nutrisi Ibu Hamil
- Total 5 lainnya
- Kesimpulan: Manfaat Buah Bit Campur Nanas
Asal Bit dan Buah Nanas
Apa manfaat buah bit campur nanas bagi kesehatan? Sebelum Bugarians mengetahui manfaat kedua buah tersebut, apa Anda tahu nanas dan bit itu apa? Bit atau beetroot merupakan bagian akar tunggal yang berasal dari tanaman bit.
Tanaman ini dikenal di Amerika Utara sebagai bit. Sedangkan, sayuran dalam Inggris Britania juga disebut bit. Sebenarnya, bit atau yang biasa disebut si merah ini bukan buah atau sayur, melainkan tanaman umbi-umbian. Anda bisa mengola bit dengan cara direbus, dipanggang atau jus.
Sedangkan nanas merupakan tumbuhan tropis yang menghasilkan buah. Buah nanas sendiri berasal dari tumbuhan asli Amerika Selatan. Di balik bentuk dan rasa bit dan nanas yang unik, ternyata tanaman berwarna merah dan kuning ini memiliki banyak manfaat yang sangat baik bagi kesehatan.
Ini karena bit dan nanas memiliki kandungan nutrisi yang sangat beragam. Nutrisi ini meliputi protein, serat, mineral, vitamin, dan karbohidrat seperti magnesium, natrium, vitamin C, folat, dan kalium.
Gak cuma itu aja, bit tidak mengandung lemak jenuh, rendah kalori, dan banyak antioksidannya. Lebih baiknya lagi, bit dan nanas ini bisa Anda konsumsi dengan berbagai cara, seperti smoothies, jus atau salad.
Namun, sebelum Anda membuat campuran bit dan nanas ini menjadi minuman atau makanan, sebaiknya tahu dulu manfaat dari keduanya melalui artikel ini. Penasaran? Baca artikel ini sampai selesai. Di artikel ini Anda juga akan direkomendasikan produk dan gambar, lho. Check this out!
Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
5 Manfaat Buah Bit Campur Nanas - Terbaru 2024
Nah, Bugarians sudah tahu bit dan nanas berasal dari mana dan kandungannya. Kini, saatnya Anda simak baik-baik penjelasan lebih lengkapnya seputar manfaat buah bit campur nanas. Let’s go!
Gak Ada Lagi Sembelit atau Kembung Kalau Minum Ini
Melancarkan Pencernaan
Peradangan Kronis Bisa Mereda, Lho!
Mengurangi Peradangan
Kandungan Buah yang Bikin Jantung Lebih Sehat
Meningkatkan Kesehatan Jantung
Bagus Banget untuk Nurunin Hipertensi
Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Untuk Memenuhi Nutrisi Ibu Hamil
Meningkatkan Imun Tubuh
Melancarkan Pencernaan
Bit [1kg] - Buah ABOVE
Buah Bit / Beet Root - Sayur Kendal - 500gr
CARI SAYUR - Buah Bit [500 gr]
Khasiat dari campuran jus buah bit dan nanas adalah bisa melancarkan pencernaan yang bermasalah. Buah bit dan nanas merupakan salah satu sumber nutrisi dan serat makanan yang bagus untuk pencernaan.
Kandungan serat dari buah bit ini dapat membantu Anda untuk mencegah sembelit dan melancarkan buang air besar. Gak hanya itu, beetroot ini memiliki kandungan prebiotik yang bisa menumbuhkan bakteri baik di dalam usus. Bakteri baik ini memiliki peran yang sangat penting demi menjaga kesehatan pencernaan dan juga meningkatkan penyerapan terhadap nutrisi.
Sedangkan buah nanas memiliki kandungan bromelain yang akan membantu Anda untuk memecah protein, mengurangi kembung atau gas berlebih di dalam perut, melancarkan buang air besar, dan mempercepat proses pencernaan Anda.
Oleh karena itu, jika Anda mengkonsumsi jus buah bit mix nanas secara rutin akan meningkatkan pencernaan, penyerapan nutrisi lebih cepat, dan mencegah sembelit.
Mengurangi Peradangan
Health & Co Heart Beet (Bright Beet)
Red Series Jus Bit Apel Nanas Wortel Le Juis - 250 ML
Juice Cold Pressed Smoothie Beet Smoothiemama
Manfaat selanjutnya yaitu bisa meredakan peradangan. Peradangan adalah respon alami pada tubuh terhadap infeksi atau cedera. Untuk peradangan kronis bisa bikin berbagai macam masalah kesehatan muncul, seperti kanker, radang sendi, dan sakit jantung.
Salah satu cara untuk mencegah terjadinya peradangan kronis, Anda bisa mengkonsumsi jus bit mix nanas secara teratur. Sebab, jus bit dan nanas ini mampu meredakan peradangan kronis dan menurunkan resiko penyakit lainnya.
Meningkatkan Kesehatan Jantung
Nanas Madu Honi Sunpride Freshgo.id
Nanas Honi Sunpride - Jumbo
Cari Sayur - Nanas [1 pcs]
Seperti yang sudah banyak orang tahu bahwa penyakit jantung adalah penyakit yang paling berbahaya dan mematikan nomor satu di dunia. Oleh sebab itu, Anda harus selalu menjaga kesehatan jantung. Tujuannya agar resiko dari penyakit jantung ini bisa berkurang secara perlahan dan pasti.
Dengan menambahkan nanas pada jus beetroot akan memberikan dampak yang baik bagi kesehatan jantung. Buah bit memiliki kandungan nitrat yang bisa meningkatkan produksi oksida nitrat yang ada di dalam tubuh.
Kandungan nitrat ini juga berfungsi untuk menurunkan tekanan darah dan melebarkan pembuluh darah. Ditambah lagi, kandungan antioksidan dalam buah bit bisa melindungi jantung dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas.
Selain bisa menjaga kesehatan jantung, buah bit dan nanas ini juga bisa meningkatkan kadar dari kolesterol baik, menurunkan kadar kolesterol jahat, dan menurunkan tekanan darah tinggi.
Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Bugarians tahu ‘kan kalau tekanan darah yang terlalu tinggi akan menyebabkan penyakit stroke dan jantung? Untuk mengurangi resiko penyakit tersebut, sebaiknya Anda minum campuran jus bit dan nanas.
Sebab, kandungan nitrat yang ada di buah bit akan berubah menjadi oksida nitrat saat masuk ke dalam tubuh. Oksida nitrat ini berfungsi untuk melebarkan pembuluh darah, melancarkan aliran darah, dan menurunkan tekanan darah.
Dari hasil penelitian R. Girsang tahun 2021, ia menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi buah bit dan nanas bisa menurunkan tekanan darah sistolik sampai 4-5 mmHg. Dengan turunnya tekanan darah akan memberikan manfaat bagi kesehatan secara signifikan, apalagi untuk para penderita penyakit tekanan darah tinggi.
Meningkatkan Imun Tubuh
Buah bit yang dicampur dengan buah nanas memiliki manfaat untuk meningkatkan imun tubuh, terutama pada ibu hamil. Emang ibu hamil boleh konsumsi nanas? Boleh, kok, karena buah nanas juga bisa memenuhi kebutuhan nutrisi pada ibu hamil.
Kandungan vitamin C dan antioksidan pada buat bit bisa membantu Anda untuk meningkatkan imun tubuh dan melindungi sel-sel agar tidak rusak akibat radikal bebas. Berikut penjelasan tentang peran antioksidan dan vitamin C yang ada di buah bit.
Antioksidan
Kandungan antioksidan pada buah bit dan nanas bisa menetralkan radikal bebas dan molekul gak stabil yang bisa merusak sel-sel tubuh. Dengan begitu, kandungan antioksidan ini akan meningkatkan imun tubuh.
Vitamin C
Sedangkan vitamin C akan memproduksi sel darah putih yang bertugas meningkatkan kekebalan tubuh dan melindungi sel-sel agar gak rusak karena radikal bebas. Mengkonsumsi buah bit dan nanas dengan cara dimakan atau minum secara teratur akan mengurangi risiko terkena infeksi dan meningkatkan imun tubuh.
Tanya Jawab Seputar Manfaat Buah Bit Campur Nanas
Sebelum Bugarians menutup artikel ini, sebaiknya Anda luangkan waktu sedikit lagi untuk membaca pertanyaan dan jawaban seputar buah bit untuk menambah wawasan. Cek di bawah, ya!
Apakah penderita asam lambung boleh minum jus buah bit?
Jus buah termasuk bit boleh dikonsumsi oleh penderita asam lambung.
Apakah boleh minum jus buah bit setiap hari?
Boleh. Jus buah bit bisa Anda minum sehari sekali, terutama pada penderita anemia. Jus buah bit ini dapat memperbaiki kondisi penderita anemia menjadi lebih baik.
Apakah buah bit bisa menaikkan HB dengan cepat?
Bisa. Bit dapat meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah, terutama pada ibu hamil.
Kesimpulan: Manfaat Buah Bit Campur Nanas
Demikianlah pembahasan tim Bugar seputar manfaat buah bit campur nanas. Dengan mengkonsumsi buah bit dan nanas, Anda bisa melancarkan pencernaan, mengurangi peradangan, meningkatkan kesehatan jantung, nurunin tekanan darah tinggi, dan meningkatkan imun tubuh.
Dari kelima manfaat ini bisa diartikan bahwa buah bit dan nanas memberikan efek yang luar biasa pada tubuh. Bugarians masih ragu untuk mengkonsumsi buah bit dan nanas? Padahal kelima manfaat di atas juga dijelaskan dalam laman Alodokter. Tunggu apa lagi? Segera beli buah bit dan nanas untuk merasakan manfaatnya!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Bugar mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.