Hide Menu

Nafsu Makan Naik dengan 5 Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah, Bisa Dibuat di Rumah!

Anak Sering Jajan Sembarangan? Bahaya, Tuh! Bikin Cemilan Sehat Saja Biar Anak Ketagihan Bawa Bekal, Ini Resepnya!

Artikel Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah ini diposting diperbarui
10 Pembaca
Like
Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah 2024
© freepik.com/stockimagefactorycom

Cemilan Sehat dan Menarik untuk Anak

Cemilan Sehat dan Menarik untuk Anak
freepik.com/dali-photography

Halo, Bugarians! Sudah menyiapkan jajanan sehat untuk anak belum? Sebagai ibu, Anda pasti akan memberikan makanan asupan gizi dan nutrisi terbaik untuk anak. Terlebih soal cemilan atau makanan ringan yang sering dikonsumsi sehari-hari. 

Meskipun di luar banyak yang jual camilan di sekolah, Bugarians pasti lebih tenang jika menyiapkan bekal cemilan sehat sendiri. Di masa ekonomi yang serba susah dan menggampangkan segala cara untuk mendapatkan keuntungan, banyak orang yang menjual makanan murah tapi tidak higienis. Serem banget, ‘kan?

Daripada beli yang nggak sehat, bikin saja camilan sehat di rumah. Pasalnya, makanan sehat memberi 10% dari kebutuhan energi harian untuk mendukung tumbuh kembang dan aktivitas anak. Maka dari itu, camilan sehat ini berperan sepenting sarapan pagi untuk si kecil. 

Tidak jarang para ibu harus berhadapan dengan masalah turunnya nafsu makan pada anak atau bahkan anak kehilangan seluruh nafsu makan. Maka dari itu, Anda juga dituntut untuk kreatif dalam membuat menu baru setiap hari agar anak nggak bosan.

Nah, supaya anak semangat makan camilan, Bugarians bisa membuat menu dari contoh resep cemilan sehat untuk anak sekolah di bawah. Apa saja pilihan cemilan sehat yang bisa Anda buat untuk anak sekolah? Bagaimana pula cara membuatnya? Langsung saja baca penjelasan di bawah sekarang!

F. Indri
Writer
Content Writer

Sukanya olahraga zumba, poundfit, makanan sehat, dan drakor. Karena aku percaya olahraga adalah aset penting untuk masa tua biar tetap awet muda. Masih muda masa uda jompo?

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Bugar. Meski Bugar terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Bugar. Silakan baca kebijakan editorial Bugar untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

5 Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah - Terbaru 2024

Anak mungkin tidak banyak makan dalam satu waktu karena perutnya berukuran kecil. Namun, jangka makannya lebih sering. Pada usia yang sering memiliki kegiatan sekolah yang bervariasi, Bugarians sebaiknya memberikan cemilan sehat untuk anak demi mendukung kesehatan tumbuh kembangnya. 

Pasalnya, sepertiga kalori harian untuk memenuhi gizi anak sekolah berasal dari cemilan. Zat gizi dari jajanan adalah sebuah sumber yang paling penting dalam memberikan pemenuhan kebutuhan anak (Aisyah Rusdin, 2023).

Oleh sebab itu, Bugarians perlu mempelajari resep cemilan sehat untuk anak sekolah agar mereka tidak jajan sembarangan. Lantas, bagaimana resep snack anak sekolah yang mudah dibuat dan bergizi? Yuk, ikuti cara pembuatannya di bawah!

1
Siomay Ayam

Tekstur Kenyal, Lembut di Mulut

Siomay Ayam

2
Risoles Ayam Jamur

Renyah di Luar, Lembut di Dalam

Risoles Ayam Jamur

3
Bola Kentang Keju

Gurih dan Creamy Jadi Satu!

Bola Kentang Keju

4
Mac and Cheese

Pecinta Pasta Mari Merapat!

Mac and Cheese

5
Banana Cake

Empuk dan Manisnya Pas di Mulut

Banana Cake

Anda bisa percaya Bugar. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Bugar meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Tekstur Kenyal, Lembut di Mulut
© freepik.com/tyasindayanti
1
Tekstur Kenyal, Lembut di Mulut

Siomay Ayam

Rekomendasi kami

Cemilan sehat ini mungkin sedikit jadul, tapi siapa yang nggak suka? Seiring berjalannya waktu, siomay memiliki varian yang beragam, seperti siomay udang, siomay jamur, siomay sayur, dan masih banyak lagi.

Resep somay ayam yang Anda bikin sendiri di rumah memerlukan 3 bahan utama, yaitu daging ayam cincang, kulit pangsit, dan wortel. Menu cemilan ini merupakan cemilan terlaris dan bisa Anda buat dalam jumlah banyak. Bahkan, Bugarians bisa membuat stok dan menyimpannya di freezer. Makanan sehat ini tahan selama kurang lebih 2 minggu.

Inilah cara membuat siomay ayam lembut dan lezat untuk camilan anak sekolah TK dan SD. 

Bahan: 

  • 300 gram daging ayam fillet
  • Kulit pangsit
  • 1 buah wortel parut
  • 80 gram tepung sagu
  • 3 butir bawang putih
  • 2 butir telur ayam
  • 1 batang daun bawang iris tipis
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok makan minyak ikan
  • Garam, gula, merica, dan kaldu bubuk
  • Sedikit es batu

Langkah Pembuatan:

  1. Masukkan daging ayam giling, bawang putih, dan es batu ke dalam blender. Haluskan perlahan.
  2. Pindahkan adonan ke dalam loyang, campur dengan tepung sagu, telur ayam, irisan daun bawang, minyak ikan, dan wijen.
  3. Bumbui dengan garam, gula, merica, dan kaldu bubuk. Aduk adonan hingga merata.
  4. Siapkan kulit pangsit, letakkan adonan siomay di atasnya.
  5. Kemudian, lipat kulit ke atas membentuk dimsum. Lakukan berulang hingga adonan habis.
  6. Tambahkan parutan wortel di atas siomay.
  7. Kukus di dalam kukusan selama 30-40 menit.
  8. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Jika ingin menambah rasa, siapkan pula saus. Cocol dengan saus kacang atau saus bangkok sudah pasti nikmat. Bahkan, cara memanaskan siomay beku juga praktis. Bugarians tinggal mengukusnya saja. Nggak perlu bangun pagi nyiapin camilan buat si kecil. Semuanya selesai dalam beberapa menit! 

Renyah di Luar, Lembut di Dalam
© freepik.com/tyasindayanti
2
Renyah di Luar, Lembut di Dalam

Risoles Ayam Jamur

Rekomendasi kami

Risoles adalah cemilan yang disukai semua kalangan karena rasanya gurih dan creamy, apalagi jika ditambah saus sambal. Bugarians bisa mengganti isian risoles dengan ayam atau jamur sebagai alternatif sumber protein untuk anak.

Jika si kecil pecinta keju, tambahkan keju di dalamnya agar rasanya makin lezat dan sesuai dengan seleranya. Cara membuat menu ini pun mudah, yaitu seperti berikut:

Bahan Kulit:

  • 250 tepung terigu protein sedang
  • 300 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh garam
  • 25 gram margarin yang dilelehkan
  • 2 butir telur

Bahan Isi:

  • 100 gram ayam giling
  • 100 gram wortel dipotong kecil-kecil
  • 150 gram jamur kancing diiris
  • 4 butir bawang merah halus
  • 3 siung bawang putih halus
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Pelapis:

  • 100 gram tepung panir kasar (tepung roti)
  • 3 butir telur, dikocok rata

Metode Pembuatan:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih halus sampai harum. 
  2. Masukkan ayam giling, aduk sampai berubah warna.
  3. Masukkan wortel dan jamur, garam, gula, merica, dan gula. Tuang air. Aduk sampai matang. Sisihkan.
  4. Aduk semua bahan kulit merata. Buat dadar tipis-tipis di atas teflon anti lengket yang sudah diolesi margarin. Lakukan berulang sampai bahan habis.
  5. Ambil 1 lembar kulit risol, isi dengan bahan isi yang sudah dibuat.
  6. Lipat sisi kanan dan kiri, lalu gulung sambil Anda padatkan.
  7. Gulingkan di atas tepung panir, lalu celupkan ke dalam kocokan telur, celupkan lagi di atas tepung panir.
  8. Goreng pada minyak panas dengan api sedang sampai matang dan warnanya berubah jadi kecoklatan.
Gurih dan Creamy Jadi Satu!
© freepik.com/narong27
3
Gurih dan Creamy Jadi Satu!

Bola Kentang Keju

Rekomendasi kami

Seperti gambar di atas, camilan dengan isian keju memang nggak pernah gagal, salah satunya adalah bola kentang keju. Jajanan sehat ini nggak boleh Anda lewatkan karena rasanya yang krispi dan lembut di dalam menjadikannya sebagai salah satu cemilan yang mengenyangkan.

Jika tertarik, ayo coba memasak ide resep cemilan yang satu ini:

Bahan:

  • 1 kg kentang (sudah terkupas)
  • 1 batang seledri
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok makan lada
  • Keju parut

Langkah Membuat:

  1. Kukus kentang yang sudah Anda bersihkan hingga lunak, kurang lebih 30 menit.
  2. Setelah lunak, angkat dan haluskan kentang.
  3. Iris seledri kecil-kecil.
  4. Campurkan kentang, keju parut, dan seledri di dalam loyang.
  5. Uleni adonan selama 15 menit.
  6. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil.
  7. Masukkan adonan yang sudah Anda bentuk menjadi bola ke dalam freezer selama 1 jam hingga teksturnya padat.
  8. Keluarkan dari kulkas dan goreng adonan bola hingga cokelat keemasan.
  9. Sajikan camilan sehat ini selagi hangat.
Pecinta Pasta Mari Merapat!
© freepik.com/topntp26
4
Pecinta Pasta Mari Merapat!

Mac and Cheese

Rekomendasi kami

Mac and cheese atau pasta makaroni merupakan camilan yang digandrungi segala usia di seluruh dunia. Bagaimana tidak? Pasta makaroni mengandung keju yang baik untuk memenuhi kebutuhan protein, fostor, dan kalsium.

Tim Bugar sarankan untuk menggunakan sedikit mentega dan lebih banyak susu agar mengurangi lemak dan lebih banyak kalsium. Langkah-langkah pembuatannya pun mudah dan praktis, seperti berikut:

Bahan: 

  • 200 ml susu cair
  • 75 gram ham kecil (potong kecil)
  • 1/2 siung bawang bombay (potong dadu)
  • 2 siung bawang putih (sudah halus)
  • 250 gr pasta makaroni (sudah direbus)
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 50 gr keju parut
  • 50 gr keju mozarella
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Mentega

Cara Membuat:

  1. Masukkan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi.
  2. Masukkan daging ham.
  3. Tambahkan tepung terigu, aduk halus.
  4. Tuangkan susu cair, aduk lembut.
  5. Masukkan makaroni ke dalam adonan.
  6. Masukkan garam dan lada.
  7. Tambahkan keju parut dan mozarella.
  8. Kukus atau oven hingga makaroni mengental.
  9. Tuang makaroni ke dalam mangkok.
  10. Beri parutan keju di atasnya agar rasanya creamy.
Empuk dan Manisnya Pas di Mulut
© freepik.com/dalaifood
5
Empuk dan Manisnya Pas di Mulut

Banana Cake

Rekomendasi kami

Last but not least, buah pisang ternyata bisa menjadi bahan untuk membuat kue yang lembut dan enak. Banana cake adalah jajanan terkini yang bukan sekedar untuk camilan anak, tapi bisa juga jadi pilihan untuk hidangan saat kumpul bersama keluarga.

Bagaimana cara membuatnya? Gampang banget! Sini tim Bugar spill.

Bahan:

  • 140 gr tepung terigu
  • 3 buah pisang raja/ambon
  • 2 butir telur
  • 5 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh baking soda
  • Sejumput garam
  • 35 ml susu full cream
  • 5 sdm margarin cair
  • 1/2 sendok teh vanili
  • Keju (topping)
  • Pisang (topping)

Cara membuat:

  1. Masukkan telur, gula, dan vanili ke dalam loyang, aduk hingga rata menggunakan mixer.
  2. Jika sudah mengembang, masukkan tepung terigu, garam, pisang, susu serta margarin.
  3. Kocok semua bahan hingga tercampur rata.
  4. Olesi cetakan dengan margarin cair agar tidak lengket saat diangkat.
  5. Taburi adonan bagian atas dengan keju.
  6. Oven selama 25-30 menit dengan suhu 200 derajat.
  7. Jika kue sudah matang, keluarkan dari oven dan angin-anginkan.
  8. Lepaskan kue dari cetakan dan potong sesuai selera.
  9. Kue siap dinikmati.

Hidangkan dengan segelas teh hangat pasti lebih nikmat. Kue pisang ini juga cocok untuk pengganjal sarapan pagi atau saat siang hari. Bawakan sebagai bekal, anak pasti senang!

Tanya Jawab Seputar Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah

Pemberian cemilan sehat anak sekolah bukan hanya penting untuk usia balita (di bawah 5 tahun), namun juga anak yang sudah menginjak bangku sekolah. Bagi si kecil yang memiliki banyak kegiatan, sebaiknya berikan cemilan anak-anak yang sehat demi mendukung tumbuh kembangnya. Resep cemilan sehat untuk anak sekolah di atas juga bisa untuk bekal agar mereka tidak jajan sembarangan.

Setelah mengetahui resep cemilan anak sederhana di atas, apakah Bugarians tertarik untuk mencoba? Jika iya, tunggu sebentar. Tim Bugar telah menyiapkan beberapa pertanyaan dan jawaban yang sering orang tanyakan, seperti berikut:

Cemilan apa yang sehat untuk anak?

Cemilan sehat untuk anak ada banyak jenisnya, seperti:

  • Oatmeal
  • Sereal jagung
  • Smoothies buah
  • Telur rebus
  • Kue pisang

Apa saja makanan cemilan sehat?

Jenis makanan cemilan sehat untuk anak adalah:

  • Produk olahan susu rendah lemak
  • Sayur berdaun gelap
  • Buah jeruk
  • Pisang
  • Biji-bijian
  • Kacang-kacangan

Jajan apa yang bergizi?

Jajanan yang baik untuk anak-anak bukan jajan yang dijual di pinggir jalan, melainkan seperti berikut:

  • Kentang goreng
  • Yoghurt plain
  • Popcorn
  • Roti panggang
  • Kebab
  • Martabak telur sayur
  • Buah

Apakah roti termasuk jajanan bergizi?

Betul sekali, kandungannya yang tinggi serat itu sehat dan baik untuk sistem pencernaan.

Kesimpulan: Resep Cemilan Sehat untuk Anak Sekolah

Itulah resep cemilan sehat untuk anak yang bisa Bugarians coba di rumah bersama si kecil. Bugarians bisa mengkreasikan resep di atas dengan ide unik dan meriah seperti menambahkan bahan lain agar anak tidak bosan. Lagipula, keuntungan membuat cemilan sendiri di rumah dapat menjamin kebersihan. 

Aneka jajanan di atas juga mudah dibikin, simple, rasanya enak, dan mengenyangkan. Alhasil, semua kalangan mulai dari bayi, anak-anak sampai dewasa menyukainya. Tetap perhatikan pola makan dan olahraga ringan seperti lari secara teratur supaya energi tetap terjaga dan anak terhindar dari penyakit. Sekian, semoga informasi ini membantu!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Bugar adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Bugar mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo